Untuk itu petugas atau tenaga medis maupun non medis yang bertugas di Puskesmas harus memahami tugasnya secara baik.
Hal ini disampaikan Kadis Kesehatan Tebing Tinggi dr.H.Nanang Fitra Aulia Sp.PK saat sebagai pembina apel pagi di Puskesmas Sri Padang, Selasa(10-04-2018) dihalaman Puskesmas Sri Padang.
Disampaikannya puskesmas salah satu sarana dan prasarana tempat warga masyarakat yang menggunakan jasa kesehatan dan berada paling terdepan sesuai fungsinya sebagai pemberi pelayanan kesehatan dasar.
Diharapkan kepada petugas medis dan non medis yang ditugaskan di puskesmas,bekerjalah secara profesional dibidangnya masing-masing dan terus berupaya meningkatkan disiplin.
Bangunlah soliditas dan solideritas sesama petugas di puskesmas, selalu lakukan koordinasi dengan instansi terkait,lakukan inovasi dan kreasi dalam memberikan pelayanan kepada warga, ujar H.Nanang.
Usai apel pagi dilanjutkan pertemuan dengan segenap Kapus dan jajarannya untuk mendengarkan masukan-masukan dari Kapus untuk menyempurnakan layanan di Puskesmas.(torong)
Posting Komentar