Lewat Pokir Sofyan Serahkan 30 Unit Kursi Roda Kepada Dinsos

10 November 2022

 


Redelong | Indonesia Berkibar News -
Sofyan serahkan kursi roda kepada masyarakat yang mengalami sakit stroke.Sebagai bentuk kepedilain terhadap warga  Bener Meriah yang membutuhkan kursi roda, anggota DPRK Bener Meriah, Sofyan serahkan 30 unit kursi roda kepada Dinas Sosial setempat melalui Pokok Pikiran (Pokir) nya.

“Sejak dilantik menjadi anggota DPRK Bener Meriah beberapa tahun yang lalu, kita sudah mengawali kegiatan kemanusian dengan memberikan bantuan kursi roda kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkannya,” ujar Sofyan kepada media ini  Kamis (10/11/2022) di Kantor DPRK setempat.

Tingginya kebutuhan kursi roda di daerah penghasil kopi arabika ini, tahun 2022 ini saya mengalokasikan pokir untuk membeli kursi roda yang diserahkan kepada Dinas Sosial Bener Meriah guna untuk dipergunakan masyarakat yang membutuhkannya.

Dikatakan Sofyan, untuk hari ini, dirinya turut menyerahkan  dua unit kursi roda kepada Mak Sarah dan Mak Lamudin warga Kampung Timang Gajah, Kecamatan Gajah Putih yang mengalami sakit stroke.

“Kursi roda yang diserahkan tersebut bersifat pinjam pakai, artinya jika masyarakat tersebut tidak lagi membutuhkan maka dikembalikan kepada Dinas Sosial,” ungkap politisi PKB itu.

Menurutnya, kendati kursi roda tersebut merupakan pokir saya, namun tidak serta merta saya selaku anggota DPRK yang memiliki pokir tersebut bisa menyerahkan kepada siapa tanpa melalui prosedur yang telah ditetapkan Dinas Sosial7 Kabupaten Bener Meriah.

“Posisi saya kembali sebagai masyarakat ketika ada masyarakat butuh kursi roda maka saya juga harus mengajukan permohonan kepada Dinas terkait, kemudian mereka turun untuk mensurvey apakah kursi roda itu layak diberikan kepada sang pemohon,” imbuh Sofyan.

Ia menuturkan, selama ini dirinya sudah beberapa kali didampingi Istri bersama Dinas terkait menyerahkan kursi roda kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan kursi roda.

“Istri saya Nairina SKP bertugas di Puskesmas Lampahan, tak jarang selama ini ikut menyerahkan bantuan kursi roda kepada masyarakat dan memberikan arahan dan masukan kepada masyarakat penerima bantuan kursi roda,” ucap Sofyan.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bener Meriah, Ir Mahmuddin saat dikonfirmasi menyebutkan, untuk tahun ini Dinas Sosial mendapat bantuan kursi roda sebanyak 30 unit dari anggota DPRK Bener Meriah.

“Kita mengucapkan terimakasih kepada bapak Sofyan anggota Bener Meriah yang telah memberikan bantuan kursi roda. Sebab, kebutuhan kursi roda di daerah ini sangat tinggi,” timpal Mahmuddin.

Bahkan, sejauh ini sudah ada beberapa permohonan masyarakat yang membutuhkan kursi roda, namun karena stok di Dinas sudah tidak ada lagi terpaksa mereka harus bersabar.

Mudah-mudahan, untuk tahun depan pihak Provinsi maupun anggota DPRK Bener Meriah bisa memberikan bantuan kursi roda lebih banyak lagi anggar semua masyarakat yang membutuhkan kursi roda terakomodir semuanya.

Ia juga menghimbau, kursi roda yang kita berikan kepada masyarakat itu bersifat pinjam pakai, artinya kalau masyarakat tidak memakainya lagi hendaknya dikembalikan kepada Dinas Sosial agar bisa dialihkan untuk masyarakat lain yang butuh,Pungkas Kadis Sosial itu.(Hamdani/torong)