Perayaan Natal dan Tahun Baru St. Vinsensius Dan St. Yosef Salak Berlangsung Meriah

13 Januari 2023

 


Pakpak  Bharat | Indonesia Berkibar News - Syukuran Natal dan Tahun Baru SD St Vinsensius dan SMP St Yosef berlangsung hari ini,Jumat (13/01/2023) di Lapangan Kasean Banurea, Salak. Ratusan pelajar dan tenaga kependidikan di sekolah ini menghadiri acara yang banyak di isi dengan ibadah natal, doa pujian serta sejumlah acara lainnya.

Sekretaris Daerah  kabupaten Pakpak Bharat, Jalan Berutu, S.Pd, MM yang hadir mewakili Bupati Pakpak Bharat menyampaikan harapannya tentang kemajuan SD Swasta St Vinsensius dan SMP St yosef pada masa-masa yang akan datang.

Saya optimis bahwa Sekolah Swasta ini bisa maju pesat diwaktu yang akan datang. Hal ini bisa kita lihat dari sekarang, keunggulan sekolah ini sudah mulai terlihat, siswa-siswinya pintar diatas rata-rata, begitu juga dengan para pendidik disana. Ini yang patut kita syukuri dan harus kita tingkatkan terus, ungkap Jalan Berutu.

Jalan Berutu menjelaskan, salah satu Misi Bupati Pakpak Bharat saat ini adalah peningkatan mutu dan kualitas SDM Pakpak Bharat.

Melalui sektor pendidikan misi ini kita akan wujudkan, oleh karenanya kami Pemerintah siap bersinergi dengan pihak St. Vinsensius, kami akan juga melihat apa-apa saja yang bisa kami bantu dan kami benahi di sana, mari kita tetap berkoordinasi, dan jadikan momentum ini sebagai bahan evaluasi dan perbaikan bersama kedepan, tutup dia.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana, Avero Manik menyampaikan, pelaksanaan perayaan natal dan tahun baru ini adalah sebagai momentum dan refleksi diri, dan sebagai evaluasi menyeluruh bagi Sekolah berbasis katolik ini.

Kita jadikan perayaan hari ini sebagai evaluasi diri, terhadap upaya kita untuk terlibat dalam membangun SDM Pakpak Bharat, turut serta mempersiapkan generasi emas yang saat ini tengah dikerjakan oleh Pemerintah. Disamping itu mari kita jadikan acara ini sebagai ajang silaturahmi antara kita semua, pihak sekolah dan semua orang tua kami sekalian, yang mempercayakan anak-anaknya untuk besekolah di perguruan ini, ucap Avero Manik dalam sambutannya.(warden)