Pangkalan Susu - Indonesia Berkibar News - Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha PT. Indonesia Power Pangkalan Susu Menyelenggarakan Penyembelihan hewan qurban.
Acara di buka mendengar paparan dari , "Senior Manager PLTU Pangkalan Susu PGU Trisno Widayat dengan rincian Penyembelihan hewan qurban terdiri dari 4 ekor sapi dan 2 ekor domba.
"6 ekor hewan Qurban yang telah disembelih dibagikan untuk masyarakat kurang mampu dan warga yang bermukim di sekitar lokasi PLTU," harapnya.
Lanjut Trisno Widayat selaku Senior Manager PT Indonesia Power PLTU Pangkalan Susu PGU,"adalah salah satu pembangkit yang menopang kelistrikan Sumatera Utara dan Alhamdulillah saat ini beroperasi dengan Daya beban Maksimal untuk melayani pelanggan selama di hari raya idul adha ini.
Di tempat yang sama Humas PT. Indonesia Power Pltu Pangkalan Susu PGU Budi mengatakan,"MasyaAllah tabarakallah, Alhamdulillah acara penyembelihan, "hewan qurban di arel Mushola PLTU, hari Jum'at (30/06/2023),selesai pemotongan hewan qurban pukul 09.15 wib.
Hal tersebut di sampaikan Budi Selaku Humas PT Indonesia Power Pangkalan Susu PGU melakukan penyembelihan hewan Qurban di momen hari Raya Idul Adha 1444 H 2023 M penyembelihan hewan qurban ini rutin dilakukan setiap tahunnya sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kepada sesama terutama untuk warga masyarakat yang kurang mampu, di sekita perusahaan PLTU.
"Selain untuk mengenang peristiwa monumental kepatuhan Nabi Ibrahim AS dan Ismail AS kepada perintah Allah SWT, kurban merupakan salah satu ibadah yang dijalankan sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT," ucap Budi
Dia berharap apa yang telah diberikan dapat membahagiakan sesama dan menjadi ladang pahala untuk yang berqurban.
Di tutup acara dengan mendengarkan pembacaan doa bersama oleh Ustad dan Selama kegiatant berlangsung, berjalan dengan aman dan baik. (ERI)
Posting Komentar