Ratusan Relawan Minta APH Usut Tuntas Masalah yang Menyebutkan Bupati Batu Bara Mafia Tanah

6 Oktober 2023


Batu Bara | Indonesia Berkibar News -
Sedikitnya 600 orang yang mengatasnamakan sebagai Relawan Zahir mendatangi Kantor Bupati Batu Bara di Jalan Perintis Kemerdekaan Lima Puluh, Jumat (06/10/2023).

Kedatangan mereka untuk meminta aparat penegak hukum (APH) mengusut tuntas masalah yang menyebutkan Bupati Batu Bara, Zahir adalah mafia tanah. Pada akhir unjuk rasa, Relawan Zahir secara simbolis menyerahkan berkas pengaduan kepada Polres Batu Bara melalui Kasat Samapta AKP DP Sinaga.

Salah satu poin yang menjadi tuntutan Relawan Zahir adalah mendukung APH untuk segera menelaah oknum-oknum yang menyebutkan Zahir penghianat rakyat Batu Bara, juga mafia tanah.

Kedua, mendukung Polres Batu Bara agar memproses secara hukum oknum yang diduga memfitnah pribadi Bupati Zahir.

Masih dalam kesempatan yang sama, Relawan Zahir juga menganggap Sat Pol PP Kabupaten Batu Bara diduga melakukan pembiaran terhadap aksi fitnah dan penyegelan Kantor Bupati.

“Kami nilai Kasat Pol PP Rahman Hadi tidak melakukan tindakan apapun mencegah segelintir orang memfitnah Bupati dan menyegel Kantor Bupati. Kami duga dia bukan PPNS (Penyidik Pegawai Negeri Sipil) sehingga diragukan sebagai Kasat Pol PP. Karena itu kami minta dia dicopot dari jabatannya,” tandas Koordinator Aksi.

Disayangkan pengunjuk rasa, seharusnya personil Sat Pol PP langsung bertindak saat aksi sudah melampaui batas karena mereka adalah penegak Perda.(herman marbun)