Pj. Bupati Nizhamul Hadiri Rakor Persiapan Pemilu 2024

10 Februari 2024


Batu Bara | Indonesia Berkibar News -
Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara Nizhamul, S.E, M.M., menghadiri Rapat (Rakor) Koordinasi Persiapan Pemilihan Umum Tahun 2024 yang digelar di Aula RM 100, Kecamatan Sei Suka, Sabtu (10/02/2024).

Turut hadir Kapolres Batu Bara AKBP Taufik Hidayat Thayeb, Ketua KPU Batu Bara Erwin, dan Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Zahrul.

Dalam sambutannya, Pj. Nizhamul menyampaikan bahwa Bawaslu merupakan organisasi pengawas pemilu dan sangat strategis untuk menjamin penyelenggaraan pemilu yang bebas, rahasia, jujur dan adil.

“Itu semua akan diukur dari hasilnya, apakah hasil pemilu itu bisa diterima dan dipercaya oleh rakyat khususnya masyarakat di Kabupaten Batu Bara,” ungkap Pj. Nizhamul.

Selanjutnya, Ia juga menyebut sebagaimana amanat undang-undang, seluruh pihak yang terkait harus mempersiapkan pemilu dengan baik karena menjadi pesta demokrasi terbesar yang dilaksanakan serentak dalam tahun yang sama.

“Namun saya yakin bahwa dengan pengalaman dan kemampuan yang kita miliki, kita memliki bekal yang sangat cukup untuk mempersiapkan pemilu kedepan yang jauh lebih baik,” lanjutnya.(j  marbun)