Begini Cara Bupati Tapsel Motivasi Aparatur Desa Peserta Lomba

10 Juni 2024

 


Tapsel | Indonesia Berkibar News -Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Pasaribu, Minggu, memberikan motivasi kepada aparatur Desa Sorimanaon, Kecamatan Angkola Muaratais,  agar lebih bersemangat mengikuti lomba desa/kelurahan tingkat Provinsi Sumatera Utara 2024.

"Saya menyambut baik. Tetapi, bukan hanya bagaimana menjadi pemenang, yang paling penting wujud lomba dapat di aplikasikan demi terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif bagi semua warga," katanya di Tapsel, Minggu(10/06/2024 )

Yang ditonjolkan dalam lomba, sejauh mana peran aktif masyarakat dalam berkolaborasi dan berinovasi dalam membangun desa berkualitas.

"Karenanya, kolaborasi dan inovasi desa yang dilombakan ini nantinya dapat menjadi sebuah modal atau kunci kekuatan desa agar  lebih mandiri," harapnya.

"Semoga dapat tampil maksimal nantinya dalam lomba, dengan harapan dapat mengharumkan nama Tapsel secara umum," ucap Dolly.

Kepala Desa Sorimanaon,  Azwar Anas mengatakan, pihaknya mengapresiasi dan berterima kasih atas dorongan semangat bupati  untuk mengikuti lomba desa terbaik tingkat Sumut 2024.

"Mudah-mudahan motivasi Pak Bupati menambah semangat dan energi bagi seluruh tim yang akan mengikuti lomba di Medan, Rabu 12 Juni 2024 nantinya," ucap Azwar.

Sebelumnya, Desa Sorimanaon masuk nominasi enam besar bersama tiga kelurahan di Sumatera Utara untuk mengikuti lomba desa/kelurahan terbaik tingkat Provinsi Sumut tahun 2024.(Ahmad)