Langkat | Indonesia Berkibar News - Menyambut Hari Lalu Lintas ke-69 tahun 2024, Satlantas Polres Langkat menggelar bakti sosial donor darah. Kegiatan berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) itu berlangsung di Aula Sat Lantas Polres Langkat, Kamis (05/09/2024) Pagi.
Kasat Lantas Polres Langkat AKP MaruliTua mengatakan, donor darah kali ini bertujuan menambah pasokan darah bagi masyarakat yang butuh di Kabupaten Langkat.
“ Hari ini Sat Lantas Polres Langkat melaksanakan kegiatan donor dalam rangkai ulang tahun Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 tahun 2024, Peserta dari internal Polres dan PJU (Pejabat Utama) Polres Langkat," kata MaruliTua.
Kegiatan Hari Lalulintas dihadiri oleh Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo, SH, SIK M.Si, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Langkat Ny. Ayu David, dan pada rangkaian giat tersebut ikut Serta dalam pelaksanaan Donor darah Hut Lalu lintas ke-69 tahun 2024, lanjut sebut Maruli Tua bahwa untuk target peserta donor darah sekira 150 orang terdiri anggota personel Polres, Polsek, staf, dan karyawan di lingkungan Polres Langkat.
"Selain kegiatan donor darah, ada beberapa rangkaian acara menyambut Hari Lalu Lintas kali ini juga kami selenggarakan, diantaranya bakti sosial, bantuan sosial, bakti religi. Ada juga kegiatan lomba khusus untuk internal jajaran Polres Langkat," papar MaruliTua.(sfn)
Posting Komentar